Inter Milan Kunci Scudetto Tanpa Perlu Turun Bertanding
![]() |
Inter Milan Kunci Scudetto Tanpa Perlu Turun Bertanding |
Serba Berita Olahraga - Inter Milan dipastikan menjadi juara Liga Italia 2020-2021. Scudetto dikunci La Beneamata pada Minggu (2/5/2021) malam WIB tanpa perlu turun bertanding.
Kepastian pasukan Antonio Conte menjuarai Liga Italia 2020-2021 diddapat usai peringkat dua Atalanta ditahan imbang 1-1 oleh Sassuolo pada Minggu malam.
HobiCasino | Agen Casino Online | Casino Online Terpercaya | Judi Casino Online | Live Casino Online
Inter sudah menang 2-0 atas Crotone sehari sebelumnya. Kemenangan atas Crotone membuat Inter cuma butuh satu poin saja untuk mengunci Scudetto.
Baca Juga : Massimiliano Allegri Gantikan Andrea Pirlo Latih Juventus
Namun karena Atalanta gagal menang saat dijamu Sassuolo maka Inter Milan bisa mengunci Scudetto tanpa perlu turun bertanding.
Inter Milan unggul 12 poin dari Atalanta dengan tersisa empat laga lagi. Inter takkan bisa lagi digusur Atalanta karena unggul rekor pertemuan.
Ini menjadi Scudetto pertama Inter sejak tahun 2010. Terakhir kali Inter juara ketika dipegang Jose Mourinho dengan merebut treble.
Inter Milan sukses mengakhiri dominasi Juventus yang sembilan musim terakhir selalu juara Liga Italia. Uniknya dominasi Juventus dimulai oleh Conte. Kini Conte juga yang mengakhirinya bersama Inter.
Sumber : Liputan6.com
0 comments:
Post a Comment